INFORMASI UMUM |
A. IDENTITAS MODUL |
|
1. Penyusun | : | Gufrial |
2. Instansi | : | SMP Negeri 2 Bakauheni |
3. Tahun Penyusunan | : | 2025 |
4. Jenjang Sekolah | : | SMP |
5. Mata Pelajaran | : | Ilmu Pengetahuan Sosial |
6. Fase/ Kelas | : | D / IX |
7. Tema | : | Ketergantungan Antarruang dan Pengaruhnya terhadap
Kesejahteraan Masyarakat |
8. Materi | : | Pasar Bebas. |
9. Elemen | : | |
a. Pemahaman dan Ruang Lingkup Pembelajaran:
Menganalisis ketergantungan antarruang dilihat dari konsep ekonomi (produksi, distribusi, konsumsi, harga, pasar) dan pengaruhnya terhadap migrasi penduduk, transportasi, lembaga sosial dan ekonomi, pekerjaan, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakat. Menganalisis kronologi, perubahan dan kesinambungan ruang (geografis, politik, ekonomi, pendidikan, sosial, budaya) dari awal kemerdekaan sampai awal reformasi. |
|
b. keterampilan proses:
Siswa melakukan berbagai kegiatan yang mendukung tercapainya keterampilan proses yang dibutuhkan untuk mempelajari dan menyelesaikan pembelajaran IPS antara lain: mengamati, menginvestigasi/menyelidiki, menganalisis, merencanakan, menggambar, berdiskusi, menceritakan, membuat laporan tertulis sederhana, dan mempresentasikan. |
|
B. KOMPETENSI AWAL |
Peserta didik mampu menjelaskan konsep dasar perdagangan internasional dan pasar bebas serta mengidentifikasi manfaat dan tantangan yang muncul dari implementasi pasar bebas. |
C. PROFIL PELAJAR PANCASILA |
- Berkebinekaan Global: Memahami pentingnya keadilan dan kejujuran dalam perdagangan;
- Kreatif: Mengusulkan solusi atas tantangan pasar bebas;
- Gotong Royong: Berkolaborasi dalam mencari solusi untuk memanfaatkan peluang ekonomi;
- Bernalar kritis: Menganalisis dampak pasar bebas terhadap perekonomian nasional.
|
D. SARANA DAN PRASARANA |
Media, Sumber Belajar, dan Alat : |
- LCD/Proyektor.
- Papan tulis dan spidol.
- Lembar kerja peserta didik (LKPD).
|
E. TARGET PESERTA DIDIK |
- Jumlah Peserta: 30 siswa.
- Karakteristik: Siswa dengan tingkat pemahaman rata-rata.
|
F. MODEL PEMBELAJARAN |
- Pendekatan: Saintifik
- Metode: Diskusi, tanya jawab, dan simulasi
|
KEGIATAN INTI |
A. TUJUAN PEMBELAJARAN |
Setelah pembelajaran, peserta didik diharapkan mampu:
- Menjelaskan pengertian pasar bebas;
- Mengidentifikasi manfaat dan tantangan pasar bebas bagi perekonomian Indonesia;
- Menyampaikan pendapat tentang langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk menghadapi tantangan pasar bebas.
|
B. PEMAHAMAN BERMAKNA |
Pasar bebas memberikan peluang untuk meningkatkan perdagangan antarnegara, tetapi juga membawa tantangan yang memerlukan strategi untuk melindungi kepentingan nasional. |
C. PERTANYAAN PEMANTIK |
- Apa yang dimaksud dengan pasar bebas?
- Bagaimana pasar bebas memengaruhi kehidupan ekonomi suatu negara?
- Apa saja tantangan yang dihadapi Indonesia dalam menghadapi pasar bebas?
|
D. KEGIATAN PEMBELAJARAN |
- Kegiatan Pendahuluan (10 Menit)
- Guru membuka pembelajaran dengan salam dan doa;
- Apersepsi: Guru menunjukkan gambar perdagangan internasional dan bertanya, "Apa yang kalian ketahui tentang pasar bebas?";
- Menyampaikan tujuan pembelajaran.
- Kegiatan Inti
- Eksplorasi (20 menit)
- Guru menjelaskan konsep pasar bebas, manfaat, dan tantangannya.
- Setiap kelompok diberikan studi kasus terkait dampak pasar bebas;
- Diskusi kelompok untuk mencari solusi terhadap tantangan yang dihadapi dalam kasus tersebut.
- Elaborasi (30 menit)
- Siswa dibagi dalam kelompok;
- Setiap kelompok diberikan studi kasus terkait dampak pasar bebas;
- Diskusi kelompok untuk mencari solusi terhadap tantangan yang dihadapi dalam kasus tersebut.
- Konfirmasi (10 menit)
- Presentasi hasil diskusi kelompok;
- Guru memberikan umpan balik dan melengkapi jawaban siswa.
- Kegiatan Penutup (10 Menit)
- Refleksi singkat: Peserta didik menyampaikan kesan dan pelajaran yang didapat;
- Guru memberikan tugas membaca artikel tentang perdagangan bebas ASEAN untuk pembelajaran berikutnya;
- Penutup dan do.
|
E. ASESMEN |
- Asesmen diagnostik
Peserta didik mampu menjawab beberapa pertanyaan pemantik dengan bahasa dan kepercayaan diri yang baik
- Asesmen Formatif
Observasi diskusi dan presentasi kelompok.
- Asesmen Sumatif
Quiz tertulis dengan soal pilihan ganda dan esai singkat.
|
F. PENGAYAAN DAN REMEDIAL |
Pengayaan :
Peserta didik mencari contoh konkret dari implementasi pasar bebas di negara ASEAN dan menuliskan hasilnya dalam esai singkat. |
|
Remedial :
Peserta didik yang belum memahami materi diberikan bimbingan tambahan melalui penjelasan ulang dan latihan soal.
|
|
G. REFLEKSI |
- Peserta Didik: Menjawab pertanyaan refleksi: Apa yang telah saya pelajari? Apa yang paling menarik bagi saya? Apa yang perlu saya pelajari lebih lanjut.
- Guru: Mengevaluasi keberhasilan pembelajaran dan menyusun perbaikan untuk pertemuan berikutnya.
|
H. LAMPIRAN |
|
- LKPD
Instruksi:
- Jelaskan pengertian pasar bebas;
- Sebutkan 3 manfaat pasar bebas bagi Indonesia;
- Identifikasi 3 tantangan yang dihadapi Indonesia dalam pasar bebas dan usulkan solusinya;
- Rubrik Penilaian
Aspek Penilaian |
Kriteria |
Skor Maksimal |
Pemahaman Materi |
Menjawab dengan tepat dan rinci |
40 |
Kerja Sama |
Aktif dalam diskusi kelompok |
30 |
Kreativitas |
Memberikan solusi inovatif |
30 |
|
|
I. GLOSARIUM |
|
- Pasar Bebas: Sistem perdagangan yang tidak dibatasi oleh tarif, kuota, atau regulasi lainnya;
- Perdagangan Internasional: Kegiatan jual beli barang atau jasa antara negara;
- Dampak Ekonomi: Pengaruh yang dirasakan oleh perekonomian suatu negara akibat suatu kebijakan atau fenomena.
|
J. DAFTAR PUSTAKA |
|
- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. (2020). Buku IPS Kelas IX
- Artikel "Dampak Pasar Bebas di Indonesia", diterbitkan oleh [https://bpmbkm.uma.ac.id]
- Sumber video dari YouTube: Pasar Bebas.
|
|
Bakauheni, Januari 2025
|
Kepada Sekolah, |
Guru Mata Pelajaran, |
|
|
R A M L I, S.Pd |
G U F R I A L, SE |
NIP. |
NIP. -- |